Bertanya ke orang penting di dunia maya

Internet meningkatkan kesempatan kita untuk bertanya kepada artis terkenal / politisi / orang hebat menjadi lebih besar. Betul, semua bisa bertanya, melalui mention di sosial media, private message atau via email yang ditemukan, tapi bukan berarti orang ini akan menjawabnya begitu saja.

Beberapa hal yang perlu kamu perhatikan sebelum bertanya kepada orang populer di dunia maya:

  1. Perkenalkan diri dengan sopan sebelum bertanya, sebutkan nama dan yang ingin ditanyakan.

  2. Jangan asal serobot langsung bertanya tanpa konteks yang jelas

  3. Tidak usah menulis “boleh tanya” / “izin nanya boleh?” *itu sudah bertanya, jangan buang-buang waktu lagi.

  4. Tanyakan apa yang mau ditanyakan, kalau orangnya mau menjawab nanti akan dijawab, tidak mungkin orangnya balas “tidak boleh”

  5. Cek Bio/Profilenya! Sebagian besar pertanyaan kamu sudah ditanyakan ke orang tertentu, konsumsi blog/konten orangnya atau sesederhana google dulu.

  6. Kalau orang sudah kasih link, buka linknya dengan baik, baca dengan detail, jangan lagi menanyakan hal yang sama

  7. Kalau kamu malas berusaha sebelumnya, kenapa kamu berharap orang lain akan menaruh effort yang besar untuk menjawab pertanyaan kamu?

  8. Ingatkan diri sendiri, ada ratusan bahkan ribuan pertanyaan yang masuk ke mereka, kenapa pertanyaan kamu harus dijawab?


---

Tue Feb 26, 2019, #manusia
Mau email kalau ada info menarik? klik ini.