Editor Mode Off

Ingin menulis novel atau cerpen atau 1 artikel blog, tapi tidak jadi-jadi? Matikan “mode editor” kamu.

Jangan berperan sebagai editor sebelum waktunya. Biarkan diri kamu berkarya, bukan karya sempurna, tapi karya yang kamu selesaikan. Editor bisa datang setelahnya. Kamu boleh mengkritiknya saat sudah selesai. Kamu boleh koreksi, rubah dan perbaiki, tapi setelah selesai.

Kalau kamu mau bikin sesuatu setelah memikirkan cukup matang, BIKIN dan SELESAIKAN. Karya bisa diperbaiki atau bisa tidak berhasil. Tapi jangan biarkan kamu berhenti sebelum waktunya


---

Mon Feb 11, 2019, #menulis
Mau email kalau ada info menarik? klik ini.