Kamu tidak memilih siapa ibumu,
Dia juga tidak memilih kamu menjadi anak.
Namun sikap kita bagai timur dan barat.
Anaknya menghitung berapa uang yang ia bisa sisihkan bulan ini,
Ibunya rela memberikan apapun, hal yang tidak dipunya sekalipun
Dulu selalu ingin diperhatikan, sedikit saja ibunya berpaling, dia menangis menjerit
Kini ibunya sendiri di rumah, dia sibuk mencari hal yang ia tidak punya
Ibunya berharap bisa berbicara lebih lama di telepon
Dia menjawab dengan singkat, ingin melanjutkan aktivitas berikutnya
Kini dia punya keluarga sendiri, keluarga baru katanya, mulai membangun semua mimpinya
Ibunya, dianggap keluarga lama, mulai tertidur berbaring lemah
Ibu yang punya 5 anak, mengurus semuanya saat mereka sakit di waktu yang sama,
Lima anak yang punya satu orang ibu, saling menunjuk siapa yang harus bertugas mengurusnya
Saat kamu kecil sedang sakit, ibu berdoa, lebih baik fisiknya yang merasakan
Kini ibumu tua dan sakit, kamu berharap ibu segera pergi agar tak jadi beban lagi
Dia lupa,
Ridho Tuhan pun ada di tangan ibunya
Ibunya sudah tidak ada,
Dia mulai rajin beribadah,
Mendoakan yang sudah tak bernyawa
Sang Ibu di sana, tetap bahagia
Meskipun tidak diperhatikan saat masih di dunia